Pantai Timang

Pantai Timang

28 Ulasan

Pantai Timang terletak di Pedukuhan Danggolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta.

Daya tarik wisata ini justru bukan terletak di pantai ataupun keindahan lautnya, tapi para pengunjung lebih tertarik akan wahana dan pulau kecil yang ada di sebrang pantai.

Sebenarnya bukanlah gondola dan jembatan gantung yang di tekankan untuk menjadi daya tarik wisata di pantai Timang ini.

Selain itu, jika anda mengunjungi pantai ini, anda juga bisa mengunjungi pantai-pantai lain yang berada di sekitarnya seperti Pantai Seruni, Pantai Siung, Pantai Nglambor dan Pantai Pok Tunggal.

Pantai Timang Gunungkidul

Tidak ada salahnya jika anda mengunjungi pantai ini bersama keluarga maupun teman-teman. Karena pantai ini memiliki wahana yang benar-benar menantang adrenalin dan wahananya membuat ketagihan ingin menaikinya lagi.

Harga Tiket Masuk Pantai Timang

Pantai ini merupakan tempat yang tepat bagi anda melakukan liburan seru bersama keluarga atau dengan teman-teman Anda.

Terlebih lagi anda bisa menikmatinya dengan harga tiket masuk yang terbilang murah atau dengan kata lain sangat terjangkau.

Untuk Tiket masuk pantai hanya Rp 10.000 per orang sudah termasuk kendaraan motor Anda. Liburan pun tak harus mahal jika pergi ke pantai ini.

Rute Menuju Lokasi Pantai Timang

Jika anda belum pernah sama sekali berwisata ke Pantai –pantai yang ada di daerah Gunung Kidul, anda akan merasa kesulitan untuk mencari rute yang menuju Pantai Timang ini.

Namun anda bisa menggunakan rute yang dijelaskan dengan lengkap di bawah ini sehingga perjalanan anda semakin mudah dan tidak tersesat.

Rute dari Kota Yogyakarta ke lokasi berjarak sekitar 50 kilometer dan bisa di tempuh melalui jalur yang ke arah Wonosari. Kemudian dari daerah Wonosari anda melalui jalur yang ke arah Pantai Baron.

Sebelum sampai di Pantai Baron ada pertigaan ambil kiri yang ke arah Pantai Siung. Sampai di Pasar Dakbong belok ke Pantai Timang, anda bisa melihat petunjuk jalan yang menuju Pantai Timang.

Jalanan yang menuju lokasi masih bagus sampai masuk ke Desa sekitar Pantai Timang. Setelah beberapa ratus meter dari jalan desa, jalur yang akan anda tempuh penuh dengan bebatuan kapur mulai dari yang ukurannya kecil sampai ukuran besar.

Oleh karena itu, anda disarankan untuk tetap berhati-hati. Setelah itu baru ada jalur yang sudah di cor.

Pemandangan di sekitar perjalanan penuh dengan nuansa hijau, yang dapat membuat anda lupa bahwa sedang melewati jalan bebatuan.

Tetap waspada terhadap jalan berbatu agar selamat samapi di tujuan anda yaitu pantai Timang.

Setelah sampai di permukiman penduduk, anda akan segera bertemu pangkalan ojek yang menawarkan jasanya dari pintu masuk sampai ke parkiran Pantai Timang.

Obyek Wisata Pantai Timang

1. Gondola

Jembatan Pantai Timang

Daya tarik wisata di pantai ini adalah dengan keberadaan wahana Gondola yang dapat memacu adrenalin para pengunjung yang ingn mencoba menaikinya.

Bagaimana tidak, gondola tradisional yang terbuat dari kayu dan di gerakan dengan tenaga manusia.

Kemudian kita naiki untuk menyebrang laut yang di bawahnya ada ombak besar dan angin yang kencang membuat setiap pengunjung yang menaiki wahana ini berteriak.

Entah bagaimana, malah pengunjung yang datang kesini dengan alasan merasa penasaran untuk menaiki gondola dan jembatan gantung, serta ingin merasakan sensasi berada di bukit karang dengan deburan ombak yang besar dan anginnya.

Namun kegunaan gondola bukan hanya untuk para pengunjung saja, warga sekitar atau nelayan yang ingin mencari udang ke pulau itupun menggunakan jasa gondola ini.

Karena angin serta ombak yang terlalu besar, tidak memungkinkan para nelayan atau warga menyebranginya dengan perahu tradisional.

Gondola di sini bukanlah gondola modern, tetapi gondola tradisional yang dibuat dari kayu yang diikat dengan tali tambang.

Alasan menggunakan tali tambang ini karena tali tambang di anggap lebih kuat jika terkena air laut dibandingkan dengan penggunaan sling yang terbuat dari besi atau baja.

Tiket naik gondola ini sebesar Rp. 200.000,- untuk bolak balik dari pantai ke bukit karang dan dari bukit karang ke pantai. Awalnya untuk menaiki gondola ini tidak dikenakan biaya.

Karena antusiasme pengunjung yang ingin mencobanya dan ingin berada di bukit karang, membuat warga menarifkan harga untuk perjalanan bolak balik.

2. Bukit Karang

Obyek wisata selanjutnya yaitu Bukit Karang. Ikon di Pantai ini adalah dengan keberadaan sebuah bukit karang yang besar di pulau kecil yang letaknya tidak jauh dari pantai, di pulau ini juga sudah tersedia beberapa spot untuk berfoto.

Pulau ini juga digunakan oleh para nelayan untuk mencari udang lobster.

3. Jembatan Gantung

Jembatan Pantai Timang

Selain bukit karanga, ada juga sebuah jembatan gantung. Saat ini sudah di bangun fasilitas jembatan gantung yang digunakan sebagai alternatif para pengunjung untuk menyebrangi laut menuju Bukit Karang.

Tiket naik jembatan gantung sebesar Rp. 100.000,- untuk bolak balik dari pantai ke bukit karang dan dari bukit karang ke pantai lagi.

4. Makanan Olahan Laut

Di pantai ini juga menyediakan olahan lobster hasil tangkapan nelayan di Bukit Karang. Jika belum ada perubahan, harga per kilogramnya sekitar Rp.400.000,-. Liburan semakin lengkap dengan berwisata kuiner di pantai dengan pemandangan khas ini.

Karena fasilitas di pantai ini masih terbatas, disarankan agar anda mempersiapkan dan membawa perlengkapan keperluan anda.

Karena masih sedikit yang berjualan makanan dan minuman, jangan lupa untuk membeli makanan sebelum sampai ke lokasi. Semoga liburan anda menyenangkan.

28 Ulasan untuk Pantai Timang, Gunungkidul, Yogyakarta

  1. Pantai Timang merupakan salah satu pantai yang berada di kawasan pantai indah Gunung Kidul, Yogyakarta. Untuk menuju pantai ini Anda akan melakukan perjalanan yang cukup menantang serta menguji adernalin Anda. Jalan yang akan dilewati sungguh sangat terjal dan berbatu yang lumayan menguras tenaga. Jalan batuan di sepanjang perjalanan masuk menuju pantai Timang seperti pecahan karang yang lumayan tajam dan lancip dengan medan jalan yang bergelombang naik turun. Pengunjung pada pantai ini juga belum sebanyak pantai lainnya yang ada di Gunung kidul.. . Pantai Timang ini memiliki sebuah pemandangan eksotis dan sangat menawan dan di pantai ini memilik sebuah pulau yang bernama pulau Timang. Pulau Timang yang ada di pantai ini memang tidak seperti pulau-pulau pada umumnya, yang biasanya pulau berupa sebidang tanah dengan pesisir yang berpasir. Namun pada pulau timang ini tidak lebih hanya berupa bongkahan batu karang dan tajam serta memiliki tebing yang sangat curam.. . Untuk menuju pulau Timang ini Anda harus menyebrang dengan menggunakan semacam gondola tradisional atau kereta gantung yang terbuat dari kayu yang dirangkai sedemikian rupa dengan menggunakan tambang tali plastik yang sangat kuat sehingga dapat menopang berat badan, namun dibutuhkan tenaga manusia oleh beberapa orang agar gondola tersebut bergerak ke arah pulau Timang.. . Gondola itu sendiri mengantarkan pengunjung ke pulau Timang sejauh hampir 100 meter dengan ketinggian 9 hingga 11 meter dari permukaan laut. Dibutuhkan mental yang kuat untuk menaiki gondola ini, karena sepanjang perjalanan menuju pulau Timang tersebut Anda bakal meluncur sendirian menaiki gondola di atas lautan yang memiliki ombak yang sangat besar dan terkadang mengenai siapapun yang akan menyebrang ke pulau tersebut.. . Di balik kerasnya perjuangan dan besarnya nyali untuk menuju kesana, semua akan terbayar oleh indahnya pulau Timang dan siapa sangka pulau ini merupakan tempat yang paling baik di Gunung Kidul untuk mencari hasil laut terutama lobster yang begitu sangat dicari-cari. Masyarakat setempat sering menggunakan gondola atau kereta gantung ini menuju pulau Timang untuk mencari lobster.. . Untuk pengunjung yang akan menggunakan jasa gondola ini dikenakan tarif Rp150.000/orang pulang pergi. Tapi, kalau Anda cuma mau foto saja tanpa nyebrang dikenakan biaya sebesar Rp50.000.

  2. Pantai timang merupakan pantai dengan batu karang yg terjal n besar2..pantai timang tempat nelayan menangkap lobster tapi sekarang jadi tempat wisata juga mengundang adrenalin karena letak pantainya yg terjal penuh karang, perjalanan kesana yg hy berjarak 8 km dr pantai indrayanti dengan jalan berkelok ciri khas jln gunung kidul, jalan masuk ke pantai belum ada jln aspal hy jln setapak jika menggunakan mbl bisa tetapi hy jeep yg cocok, mbl mpv disarankan parkir di t4 tertentu dan dilanjutkan memakai jasa ojek motor ongkosnya 50K pp. . Pantai indah banget biru, pantainya msh perawan tapi gelombangnya gede bgt ga disarankan untuk mandi ataupun berenang, disana ada pulau karang yg letaknya berseberangan untuk bisa kesana ada jembatan atau gondola sederhana yg dibuat oleh para nelayan untuk menyebrang setelah menangkap lobster tp disewakan juga bg wisatawan tarif menyebrang jembatan 100K tarif naik gondola 150K cukup mahal memang mengingat medan yg ditempuh penuh perjuangan, spot2 photo ke laut lepas ada jg dikenakan tarif 5K-30K tergantung tempatnya..

  3. Lokasi menuju kesana sulit harus sewa mobil jeap harga sekitar 400-600k dan kalo mau nyebrang ke pulaunya 1 orang bayar 100k mahal banget padahal cuma nyebrang jembatan 😑 kantin nya murah tapi

  4. Gak rekomen buat yg pengen menikmati pantai dengan santai.. Gak bisa masuk pake mobil sendiri, harus rental jip atau ojek yg sudah menghadang di jalan masuknya… Sewa jip minimal 300rb…. . Gak bakal rame pantai yg begini cara kelola nya…

  5. Bagus sih KERENNN…!! Cuma Sayangnya untuk menuju tempat ini masih harus mengunakan mobil jeep/susuki katana dgn biaya 350 rbu PP dgn jarak kira² 3 km dari lokasi parkir mobil karena akses jalan masih bebatuan,,,dan setiap spot untuk foto dan menyeberang ke pulau tidak sedikit menguras isi kantong,mohon dinas pariwisata DIY segera turun tangan untuk mengelola kawasan ini,krn masih dimonopoli warga sekitar

  6. Pantai timang termasuk destinasi wisata yang populer di Gunungkidul. Buat kesini kita perlu merogoh kocek yang tidak sedikit lo. Ktanya si, aktor sekaligus bintang reality show, Lee Kwang Soo sempat naik gondola disini dan aksinya ditayangin di Running Man episode 371 akhirnya tempat ini jadi terkenal dan banyak didatangi wisatawan lokal/mancanegara.. Wisata disini seru, pemandangannya bagus. Pantai timang terkenal dengan gondolanya yang menawarkan sensasi memacu adrenalin buat para traveller.. Buat yang mau kesini, sekitar 3km sebelum pantai harus naik jeep dengan biaya sekitar 350rb atau bisa pakai ojek dengan biaya 70rb karena jalannya cukup rusak ga bisa dilewati mobil pribadi.. Naik gondola 150rb, kalo mau naik jembatan bayarnya 100rb aja. Jembatan ini jadi alternatif buat yang pengen menyebrang ke pulau timang. Selain itu ada spot jembatan lain, bisa foto-foto selfie disitu dengan biaya sekitar 30rb

  7. Pantai Timang berlokasi di Desa Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta. Pantai ini terkenal dengan gondolanya yang menawarkan sensasi memacu adrenalin buat para traveler. Pantai Timang ini memiliki sebuah pemandangan eksotis dan sangat menawan dan di pantai ini memilik sebuah pulau yang bernama pulau timang. Pulau Timang yang ada di pantai ini memang tidak seperti pulau – pulau pada umumnya, yang biasanya pulau berupa sebidang tanah dengan pesisir yang berpasir. Namun pada pulau timang ini tidak lebih hanya berupa bongkahan batu karang dan tajam serta memiliki tebing yang sangat curam. Untuk menuju Pulau Timang ini Anda harus menyebrang dengan menggunakan semacam gondola tradisional atau kereta gantung yang terbuat dari kayu yang dirangkai  sedemikian rupa dengan menggunakan tambang tali plastik yang sangat kuat sehingga dapat menopang berat badan, namun dibutuhkan tenaga manusia oleh beberapa orang agar gondola tersebut bergerak ke arah Pulau Timang.

  8. Kunjungan saya yang pertama di tahun 2012. Pada saat itu masih sepi, bahkan di atas tidak ada apa-apa, masih kosong belum banyak spot foto dan warung makan.. . Sekarang sudah berubah total, banyak perubahan. Warung makan dan spot foto banyak sekali. Namun sayangnya, sudah enam tahun berlalu jalan menuju lokasi masih sama, berbatu dan tajam. Butuh perjuangan ekstra menuju lokasi, sekitar 2 km jalan rusak parah.. . Semoga ada perhatian dari pemerintah setempat untuk perbaikan akses menuju lokasi. Kan sayang, pantainya bagus ramai pengunjung tapi akses menuju lokasi rusak.

  9. Pantai nun jauh dimata.. Buat sampe kesini perlu menghadapi struggle jalan rusak berbatu pake jeep pula. Tapi highly recommended karena view pantai biru dengan deburan ombak putihnya so lovely! Untuk sampe kesini mobil pribadi gabisa akses, kenapa? Karena jalannya sempit dan rusak gitu. Jeep disini ada penyewaannya dan 1 jeep kemarin pas pergi muat untuk 5 orang dgn harga yang its okay boleh lah. Kalo lu pergi sendiri bisa juga naik ojek. Terus ada apa si di timang? Ga cuma liat pantai, banyak spot foto tapi ya berbayar maklum tempat emang sengaja dibangun untuk foto. Selain itu disini ada 2 wahana yang harus dicoba yaitu jembatan gantung dan gondola. Untuk mengaksesnya ya harus bayar.. Untuk yg naik jembatan 100rb kalau gondola 150rb tapi ini untuk wni. Kalo lu orang bawa turis wna kesini beda harganya xixi. Gondola disini uniknya ditarik pake manual pake tenaga manusia.. Jadi kadang 30 menit sekali mereka rehab dulu. Kemaren gw cuma naik gondola karena menurut gw lbh worth it aja. Dan so addicted!! Padahal digondola cuma duduk diem terus sampai ke pulau seberangnya. Dan seberangnya pulau itu juga ga kalah keren tapi pulau seberang buat gondola sama jembatan itu beda ya bisa sebenernya kita mampir tapi gaboleh foto mungkin biar bukti mana yang lu kunjungin. Banyak spot foto bertebaran dimana-dimana dan yang ini free serta ada 1 pendamping gitu yang cukup handal buat ambil foto. Kurangnya pantai ini menurut gw.. Gabisa berenang. Ya padahal gaboleh juga karena ombak besar kalo hanyut kan bahaya. Oiya last thing from timang, jangan lupa makan lobster!!! Disini lobsternya murah dan enyak 🙂

  10. Pantai timang memang sangat indah pemandangannya dan tempatnya lain dari pada yg lain karena jika anda mau masuk ke pantainya harus pakai tranportasi lokal pakai jeep atau motor krn jalan sangat terjal bebatuan maka ayo datanglah ke pantai timang

  11. Pantei ini kurang rekomended untuk dikunjungi jalan nya parah jg masuk jembatan harus berbayar udah mulai mafia muncul ditempat ini

  12. Highly recommended buat yang suka menantang adrenalinnya dengan segala macam bentuk ketinggian. karena tentu spot paling menarik dari pantai ini adalah jembatan gantungnya. jadi ada semacam batu karang yang besar banget diseberang bisa dibilang bentukknya pulau kecil dan untuk kesana harus melewati jembatan gantung atau alternatif lain adalah dengan gondola. kalau pakai jembatan gantung harga tiketnya 100rb, kalau pakai gondola jadi 150rb (tarif untuk turis lokal). saya memilih lewat jembatan karena lebih mengasikkan. dengan 100rb kita sudah dapat asuransi dan juga guide yang bakal bantuin kita foto-foto. iya bantuin foto disepanjang jalan, segala pose dengan seberapa banyakpun jepretan (serasa punya asisten photografer pribadi) dan guide saya keren banget, dia tau semua angel bagus dan semua cara photografi yang unik. bahkan sesekali di video-in, jadi nggak rugi sama sekali menurut saya dengan tarif 100rb tadi. (kameranya pakai kamera pribadi ya tidak disiapkan). spot foto yang naik jembatan dan naik gondola akan berbeda. walaupun menuju pulau yg sama tapi sampai disana akan ada batas yang tidak boleh dilewati kalau memilih lewat jembatan ataupun gondola. yang gondola tentu lebih luas tapi bagi saya jembatan juga sudah bagus banget. katanya justru pantai ini lebih rame dengan kedatangan turis asing dari malaysia, korea, china dan jepang. kalau yang korea lebih banyak karena running man pernah syuting disana. waktu saya disana juga ada serombongan turis malaysia datang bahkan di toilet ada tulisan rupiah dan ringgit untuk tarif penggunaan toilet. nggak heran harga tiketnya cukup pricy untuk turis lokal karena tempat ini sudah standart internasional XD. tapi saya tentu mau kesana lagi apalagi saat ombaknya tinggi dan menghempas jembatannya.

  13. Pantai Timang ini pantai yang keren pemandangannya. Suasananya juga masih asri. Tapi sayangnya akses menuju pantai ini sangat sulit. Medannya berupa bebatuan dan bukit-bukit. Jadi saran saya lebih baik naik ojek seharga 50 ribu di pintu masuk untuk menuju pantai ini. 50 ribu ini adalah biaya untuk satu orang PP (Pulang Pergi) dan termasuk tiket masuk pantai seharga 5ribu satu orang. . . Jika sudah kesini wajib hukumnya naik gondola menuju ke pulau di seberangnya. Harga naik gondolanya 150 ribu per orang untuk wisatawan domestik dan 200 ribu untuk wisatawan asing. Harga semahal itu sebanding dengan sensasi menantang adrenalin yang didapatkannya. Pokoknya seru abis.

  14. Tempat yang menarik untuk dikunjungi. Di musim liburan, menyeberang dengan jembatan bayar 100rb, sementara dengan gondola 150rb. Yang aneh jembatan dan gondola dimiliki oleh orang yg berbeda, sehingga ketika kita sampai di pulau, maka foto spot pun dibedakan dan tidak boleh foto di tempat yang satunya.. Jalan menuju lokasi cukup menantang, tidak bisa dilalui oleh kendaraan sedan, tapi SUV atau kendaraan tinggi lainnya bisa sampai ke lokasi parkir, pastikan kendaraan fit karena ada tanjakan dengan batuan yg bisa menyulitkan kendaraan. kendaraan avanza/xenia ada juga yg bisa sampai sana. Parkiran di minta cukup mahal, 20rb sekali parkir.. Kalau lewat jalur depan, mungkin akan ditawarkan menggunakan jeep, dgn alasan jalan rusak dan tidak bisa dilalui kendaraan biasa. Tarifnya cukup mahal 350rb untuk angkut 4-5 orang. Sempat papasan sama rombongan jeep yg malah kesulitan untuk nanjak karena justru jeepnya seperti tidak fit.

  15. Amazing place…nyesel kalo ga ke sini…. sewa jeep 350rb. nyebrang jembatan 100rb (kalo pengen nyebrang pake gondola 150rb) sy lebih suka pake jembatanya … lebih greget … wkwkwk…tukang foto seikhlasnya (kasih 50-100k) … pulange mampir makan lobster buat 3 orang cukup stengah kilo aja dah kenyang (skitar 400-500rb). kalo ga bawa uang cash …. bisa diatur …

  16. Cocok buat orang-orang yang butuh Vitamin Sea..menepi sejenak dari suara bising perkotaan. Surganya lobster, bisa makan di lokasi, karena di lokasi ini adalah tempat menjaring lobster. Nelayan mengangkat jaring sekitar jam 5 pagi. Jalan menuju lokasi wajib menggunakan jeep milik penduduk lokal, harganya 350K return. Bayar asuransi juga.

  17. ke lokasi by jeep dpt harga 250rb PP… buat nyebrang ada dua cara, pake jembatan atau pake gondola.. gondola hrg 150 per orang… mamas2 yg narik gondola ramah2 dan mau bantuin foto2…

  18. Untuk melakukan perjalanan ke sini perlu menyewa mobil Jeep seharga Rp350.000 karena sangat jauh dan medan yang ditempuh berbatu, dapat merusak mobil. Begitu sampai di lokasi, andainya sangat indah dengan pemandangan karang yang terpisah. Kita bisa mengunjungi karang besar yang terpisah tersebut. Dengan membayar Rp100.000 untuk melalui jembatan atau Rp150.000 dengan menggunakan gondola. Namun sangat disayangkan kita tidak bisa menikmati pasir putih karena tidak ada tempat yang landai.

  19. Pantai yang cukup mempesona menurutku, treking untuk ke lokasi pantai ini harus menggunakan Jeep karena kondisi jalannya yang belum rapi dan masih bebatuan terjal, dari parkiran mobil kita harus ngeluarin uang kurleb 350rb (muat 3-4 orang) untuk naik shuttle Jeep ke lokasi… Sesampainya di pantai jika ingin menguji adrenalinmu, bisa nyobain wahana gondola (150rb/orang) dan jembatan Timang (100rb/orang)… Buat kalian yang suka wisata ekstrim cobain kesini deh.. Tentunya harus siapkan uang cash agak banyak ya biar puas maen di pantai ini.. selamat berlibur

  20. SANGAT MENGECEWAKAN Tadi siang ke sana tapi blum juga sampai tapi sdh diSTOP pas pertigaan sama pengelola/warga/ormas mungkin dgn mengatakan BAHWA KENDARAAN PRIBADI (Motor & Mobil)TIDAK DIPERBOLEHKAN ke pantai timang mereka bilang KONDISI JALAN RUSAK PARAH dan mereka menyarankan dan menyediakan JASA bolak balik dri pertigaan tsb menggunakan MOBIL JEEP dengan HARGA 300Ribu (waw) . Tapi saya sndiri liat ada pngunjung lain memakai motor dari arah jaln pantai menggunakan motor seperti saya. Alhasil saya memutuskan untuk tdk menerima tawaran antar jeep tsb. Saya agak kecewa sih harusnya untuk pariwisata apalagi lagi sdg atau lagi hits acces untuk masuknya susah, BALI saja yg sudah MENDUNIA saja mudah dari sgala aspek (makanya ramai sama turis mancanegara selain domestic juga). Atau untuk pengelola kan bisa mengajukan perbaikan jalan ke pemerintah setempat untuk memperbaiki jalan tsb, saran saya. Ini pengalaman pribadi kalo kalian ingin k sana siap” merogoh kocek agak dalam . Terimakasih 🙅🏽‍♂️

  21. Sabtu 3 Jan 2020..mampir kesini, belum sempat cek akses ke sini, pantas saja di depan gang di stop penduduk menawarkan jeep 350rb er mobil pp..karena rasa penasaran akhirnya kita tancap juga avanza keatas..dan benar jalan terjal dan licin…u/ tidak terjadi hal2 yg diinginkan…mudah2an tak lama lg akses jalan segera di aspal..buat kenyamanan semua pihak.

  22. Sabtu 3 Jan 2020..mampir kesini, belum sempat cek akses ke sini, pantas saja di depan gang di stop penduduk menawarkan jeep 350rb er mobil pp..karena rasa penasaran akhirnya kita tancap juga avanza keatas..dan benar jalan terjal dan licin…u/ tidak terjadi hal2 yg diinginkan…mudah2an tak lama lg akses jalan segera di aspal..buat kenyamanan semua pihak.

  23. Mantap bossque. Cuman jalannya masih bebatuan direkomendasikan nyewa jeep, karena sayang motor atau mobilnya. Untuk nyebrang bisa lewat jembatan htmny 100k atau naik gondola htmnya 150k.

  24. Fasilitas dan sarana jln menuju pantai masih perlu tingkatkan…tuk kuliner lobsternya rasanya gak kalah sama resto dgn harga yg sangat terjangkau…

  25. Tempatnya bagus, pantainya sebetulnya bisa diurus dan dijadikan lebih bagus. Pengelolaannya hanya terbatas di jembatan dan Gondola. . Di Timang ada dua pilihan, buat naik jembatan atau gondola. Tapi klo berangkat mau naik jembatan, tidak bisa pulang naik gondola. Begitu juga sebaliknya. Sebetulnya bisa dikelola dengan lebih baik, jadi wisatawan cukup bayar sekali dan bisa pilih pulang pergi lewat yang mana. Walaupun disatu sisi saya memahami, “beda pengurusan”. Tetapi akan lebih baik klo wisatawan bisa bebas memilih dan cukup membayar satu kali.. Untuk Jeep dan jalan, sebetulnya jalan masih bisa dilewatin. Untuk mobil mobil avanza, terios, rush, dll ( yang cukup tinggi ). Yang saya kurang suka adalah, adanya semacam “paksaan” untuk menaiki jeep. Padahal kalau supirnya berani dan mobilnya mampu, masih bisa di Jangkau dengan kendaraan pribadi. Mungkin sedikit saran, berikan saja pilihan ke wisatawan. Cukup dijelaskan kondisi jalan, berikan foto atau video. Sehingga wisatawan bisa mempertimbangkan, apakah akan naek jeep atau naik mobil pribadi. Resikopun ada di wisatawan.

  26. Utk masuk ke pantai ini, harus sewa jeep. Biaya sewa jeep 350rb/4org. Di pantai timang, ad jembatan dan gondola, biaya nya 100-150rb. Itu harga turis lokal. Kamu tidak akan menemukan pasir putih disini. Banyak batu karang. Baguss bagi yg suka adventure.

  27. Sebenarnya tempatnya bagus, dengan akses jalan yg menantang ardenalin dan harus naik mobil jip dan pantai yg ombaknya besar ada pulau karang, namun untuk biaya ke pulau karang lumayan menguras kantong karna satu orang bisa dikenakan biaya tambahan untuk bisa ke pulau karang dan itu cukup menguras kantong. Jadi jika ingin kesana harus menyiapkan budget yg lebih.

  28. Apakah 1 jalur dengan wedi ombo,sedahan dan pok tunggal?

Tinggalkan Balasan