Pantai Gosong

Pantai Gosong

15 Ulasan

Pantai merupakan salah satu tempat dimana manusia bisa menyatu dengan alam. Pergi ke pantai juga sangat baik bagi kesehatan fisik dan mental manusia. Tidak heran beberapa orang bahkan suka menghabiskan waktu libur di pantai daripada di daerah urban.

Seperti yang telah diketahui melakukan aktivitas diluar ruangan akan baik untuk kesehatan. Namun berada di alam bisa mengubah seseorang dengan cara yang tak pernah bisa dibayangkan.

Pantai mengeluarkan energi positif yang membuat Anda akan merasa tertarik serta terinspirasi. Pemandangan alamnya yang indah serta suara ombak yang menenangkan menawarkan ruang tersendiri di dalam kepala Anda .

Pantai juga bisa menjadi tempat yang sempurna bagi Anda untuk menjernihkan pikiran dan menemukan gairah atau hobi baru Anda. Selain itu air laut kaya akan mineral yang dapat menjaga kulit, meringankan hidung tersumbat dan demam.

Berbicara tentang pantai, mari bergeser ke Pulau Kalimantan untuk melihat wisata pantainya yang sangat indah. Salah satunya adalah wisata Pantai Gosong yang ada di Kalimantan Barat.

Pantai Gosong Bengkayang

Pantai Gosong Bengkayang

Kalimantan sangat kaya akan keindahan alamnya bukan hanya hutan, gunung, air terjun bahkan juga pantainya yang tersebar di beberapa wilayahnya. Diantara pantai indah yang ada di Kalimantan adalah Pantai Gosong yang ada di Kabupaten Bengkayang.

Pantai Gosong terletak di Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat.

Dinamai dengan Pantai Gosong karena kawasan yang terletak di kaki bukit bunga ini menurut masyarakat setempat konon pernah terbakar dan menyisakan hutan menjadi arang.

Mendengar namanya saja, pastinya Anda membayangkan bahwa Pantai Gosong memiliki pasir yang berwarna hitam. Pantai ini sebenarnya memiliki pasir yang berwarna putih dengan bau khas laut yang harum.

Namun kawasan pantai yang letaknya yang sangat dekat dengan muara sungai. Keadaan ini menyebabkan pencampuran air laut yang asin dengan air sungai yang keruh dan bercampur lumpur. Sehingga air laut pantai ini menjadi sangat keruh dan berwarna ke abu-abuan.

Karena hal tersebutlah yang tidak memungkinkan bagi para wisatawan untuk melakukan aktivitas di pantai. Seperti berenang dan aktivitas lainnya dan membuat pantai ini menjadi jarang di kunjungi oleh wisatawan.

Selain berlumpur, Pantai Gosong ini juga dikenal sebagai kawasan pantai yang cukup angker. Beberapa kejadian memang aneh memang pernah terjadi di pantai ini.

Lingkungan kawasan pantai yang masih sangat alami khas pedesaan nelayan dan jumlah kunjungan yang relatif jarang membuat suasana di pantai ini agak mencekam di waktu-waktu tertentu. Suasana juga dipengaruhi oleh keberadaan dua komplek makam.

Dua komplek makam tersebut adalah  pemakaman muslim dan pemakaman Tionghoa. Namun apabila tidak melakukan sesuatu yang aneh-aneh serta tidak berfikir yang bukan-bukan, tidak akan ada masalah.

Pantai ini masih sangat alami, dan juga sangat jarang terlihat sampah di sekitaran Pantai Gosong ini. Di sepanjang bibir pantai, banyak terdapat pohon kelapa yang cukup rimbun, sehingga sangat cocok bagi wisatawan yang ingin menenangkan pikiran.

Harga Tiket Masuk Pantai Gosong

Pengelola telah menetapkan besaran harga tiket sebesar Rp 10.000 saat hari biasa atau akhir pekan. Harga yang relatif terjangkau bagi Anda yang mencari wisata murah di Kabupaten Bengkayang.

Namun harga tersebut dapat berubah sewaktu-waktu, ada baiknya menghubungi pihak pengelola terkait harga tiket untuk mengetahui kemungkinan perubahan harga. Untuk jam operasional.

Pengelola pantai tidak menetapkan jam batasan berkunjung yang artinya pantai dibuka selama 24 jam.

Rute Menuju Lokasi Pantai Gosong

Pantai Gosong terletak di Kabupaten Bengkayang, Provinsi Kalimantan Barat yang hanya membutuhkan waktu kurang lebih 3 jam perjalanan darat dari ibukota provinsi Kalimantan, Kota Pontianak.

Dengan menyisir bagian barat Pulau Kalimantan ini nanti Anda akan tiba di pantai Gosong tersebut.

Obyek Wisata Pantai Gosong

Pantai Gosong ini merupakan obyek wisata Kabupaten Bengkayang yang masih sangat alami dan sangat jauh dari kata ramai. Namun hal ini berimbas sisi positif yang menjadikan kawasan ini relatif lebih bersih dari sampah plastik.

Kawasan pantai ini membutuhkan sentuhan dari pemerintah setempat untuk pengembangan pembangunan serta penyediaan sarana dan prasarana pendukung untuk kenyamanan wisatawan. Hanya di temukan beberapa warung penjual makanan di kawasan Pantai Gosong ini.

Jika dikelola lebih baik lagi, maka pantai ini pastinya akan menjadi destinasi wisata yang menarik banyak wisatawan lokal maupunluar kota. Dan tentunya akan menjadi aset dan pemasukan daerah terutama menambah manfaat bagi  warga setempat.

Namun dibalik kekurangan-nya ada banyak hal yang kita dapatkan dari Pantai Gosong ini. Silahkan simak aktivitas apa saja yang dapat dilakukan di pantai ini.

1. Menikmati Keindahan Alam

Pantai Gosong Kalimantan Barat

Apabila Anda mencari tempat liburan yang tenang maka Pantai Gosong ini adalah tempat yang tepat untuk Anda. Namun air laut yang berwarna pekat dan juga berlumpur membuat Anda tidak bisa untuk berenang di pantai ini.

Namun apabila kondisi pantai sedang surut maka Anda bisa menyusuri pantai dengan berjalan kaki di atas tanah berlumpur-nya.

Meskipun tidak memungkinkan bagi wisatawan untuk berenang, Anda dapat menyaksikan keindahan pemandangan pantai serta perkebunan kelapa yang sangat luas di pantai ini.

Pohon-pohon kelapa di kawasan ini tumbuh cukup lebat sehingga memberikan kesan teduh dan juga asri. Tepat di depan mata memandang terdapat dua pulau kecil yang terlihat berdiri kokoh yakni Pulau Semesak dan Pulau Tempurung.

Keberadaan pondok-pondok di sekitar pantai, juga perahu-perahu nelayan penduduk setempat serta keberadaan rumah-rumah warga menghadirkan suasana perkampungan nelayan yang tenang dan damai.

2. Berpetualang

Wisata Pantai Gosong

Disisi barat pantai terdapat bukit batu-batuan dimana tingginya kurang lebih 30 meter yang dinamakan Bukit Bunga. Pengunjung dapat menaiki bukit ini untuk mendapatkan penglihatan pemandangan Pantai Gosong yang lebih indah dari atas ketinggian.

Disebelah sisi Bukit Bunga terdapat tebing dengan nama yang sama yakni Tebing Bunga. Tebing batu ini sangat sering menjadi tempat memnajat oleh para pecinta alam di sekitar pantai barat Kalimantan Barat.

Dan apabila Anda berjalan-jalan melewati bukit batu-batuan ini, maka Anda akan sampai di sebuah pulau yang bernama Pulau Kera. Bagi Anda yang hobi menjelajah dapat menyalurkan hobi Anda dengan melakukan treking di perbukitan dan pulau-pulau kecil yang ada di sekitar Pantai Gosong ini.

Kawasan Pantai Gosong setiap tahunnya disambangi oleh banyak mahasiswa dan juga pelajar pecinta alam dari seluruh kawasan Pesisir Kalimantan Barat. Para pelajar dan mahasiswa tersebut datang dari Pontianak hingga Singkawang untuk melakukan proses pengkaderan di pantai ini.

Kondisi kawasan pantai yang masih sepi pengunjung mungkin menjadi salah satu alasan kenapa tempat ini menjadi pilihan utama bagi organisasi-organisasi pecinta alam tersebut.

Namun alasan utama lainnya adalah keberadaan Bukit Bunga beserta tebing yang berada disisi bukit tersebut.

Nah, demikian ulasan mengenai wisata Pantai Gosong yang berada di Kota Bengkayang, Kalimantan Barat. Semoga bisa menjadi referensi bagi Anda dalam menentukan pilihan destinasi untuk akhir pekan Anda.

15 Ulasan untuk Pantai Gosong, Bengkayang, Kalimantan Barat

  1. is oke lah pantai gosong, keren abiss coba kalian berwisata aja kesana kalau gak percay

  2. Masih Sangat Natural…Jalan Kelokasi Pun Msh Seadanya…belum mendapat sentuhan dari Dinas Pariwisata Terkait…Untuk melepas penat..Pantai bertepian Lumpur nampak View Pulau Semesak Bahkan Pulau Kabung dan Lemukutan dikejauhan…Jika dikelola Dengan baik akan menjadi Destinasi Wisata yang bagus kepulau Seberang..dan menjadi Aset serta pemasukan Daerah..khususnya warga sekitar

  3. Masih Sangat Natural…Jalan Kelokasi Pun Msh Seadanya…belum mendapat sentuhan dari Dinas Pariwisata Terkait…Untuk melepas penat..Pantai bertepian Lumpur nampak View Pulau Semesak Bahkan Pulau Kabung dan Lemukutan dikejauhan…Jika dikelola Dengan baik akan menjadi Destinasi Wisata yang bagus kepulau Seberang..dan menjadi Aset serta pemasukan Daerah..khususnya warga sekitar

  4. Sangat menyenangkan

  5. Nggak asyik. Pas air laut sedang surut. Pantainya lumpur semua. Adanya abrasi pantai. Belum tersedia fasilitas dan pedagang makanan.

  6. Penasaran mo kesini, mo liat langsung apa pantainya sudah mengalami abrasi

  7. Buat jalan2 santai. Tidak ada biaya masuk.

  8. tempat yg indah…mari kira lestarikan

  9. Lokasi tempat biasa kegiatan. Pantai cukup teduh banyak pohon kelapa

  10. Sepi kurang sarana dan fasilitas

  11. Mandi dengan ombakbyabg besar

  12. Bagus tempatnya kalau suka dengan suasana pantai yang sepi, cuma yg jualan hanya satu toko, di depan pantai ada pulau semesak

  13. Walau terbilang kecil pantainya , tpi terhitung lmyan bersih dan sepi ,mungkin karena banyaj yg belum tau…
    kantin hanya 1
    bisa nyebrang ke pulau sebrang , keliling2 pulau pake sampan…

  14. Tempat yg menarik bagi yg suka keramaian.

  15. Tempat nya bagus…

Tinggalkan Balasan