Pantai Karang Paranje

Pantai Karang Paranje

20 Ulasan

Jika Anda ingin menikmati keindahan Pantai Tanah Lot Bali namun terlalu jauh atau budget liburan Anda tidak mencukupi, Anda bisa mendatangi objek wisata Pantai Karang Paranje.

Pantai ini disebut mirip dengan Pantai Tanah Lot Bali karena ciri khasnya yaitu terdapat bangunan saung yang mirip sebuah pura.

Objek wisata pantai ini berada di Desa Karyasari, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Objek wisata Pantai Karang Paranje sangat menarik untuk dikunjungi karena pesona keindahannya.

Wisata Pantai Karang Paranje Garut

Anda akan disuguhkan pemandangan pasir putih halus yang membentang, air laut yang jernih dan kebiruan dan juga adanya tebing batuan tepi Pantai yang membuat anda betah dan nyaman berlama-lama disana.

Tak heran jika Pantai ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Bukan hanya masyarakat sekitar saja, namun banyak wisatawan luar daerah yang juga datang untuk menikmati keindahan Pantai ini.

Sejarah Pantai Karang Paranje

Asa usul nama Pantai Karang Paranje sendiri memiliki kaitan erat dengan sebuah cerita masyarakat lokal.

Konon, dahulu Pantai ini dijadikan tempat persembunyian seorang putri raja yang cantik jelita dan sangat menyukai sabung ayam (adu ayam).

Sang raja ingin mencarikan jodoh untuk anaknya, dan untuk memilihnya maka diadakanlah sayembara memperebutkan Sang Putri.

Akhirnya, sayembara tersebut dimenangkan oleh seorang kesatria yang buruk rupa sehingga Sang Putri tidak mau dipersunting olehnya.

Sang Putri bersembunyi di balik karang yang berada di Pantai dengan membawa ayam aduannya. Salah seorang pembantu raja mencarinya di daerah pantai.

Saat melakukan pencarian di pagi hari, ia mendengar suara ayam jantan berkokok dari balik gugusan batu. Kemudian ia menghampiri suara ayam tersebut, yang rupanya ayam aduan kesayangan milik putri tersebut.

Karena hal tersebut Pantai ini diberi nama Karang Paranje, kata karang karena terdapat gugusan karang di pesisir pantainya. Sedangkan kata paranje memiliki arti kurungan ayam (tempat ayam).

Harga Tiket Masuk Pantai Karang Paranje

Untuk menikmati keindahan Pantai Karang Paranje, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak biaya.

Setiap pengunjung Pantai ini dikenai tarif sebesar Rp 5.000 per-orang. Bahkan terkadang lokasi tiketnya tidak ada yang jaga, sehingga Anda bisa masuk dengan gratis.

Bagi Anda yang membawa kendaraan akan dikenai biaya parkir sebesar Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp 5.000 untuk kendaraan roda empat.

Rute Menuju Lokasi Pantai Karang Paranje

Untuk sampai ke Pantai Karang Paranje, ada beberapa rute yang bisa anda lalui. Anda bisa menuju lokasi Pantai menggunakan kendaraan umum.

  1. Rute Pertama : Dimulai dari Bandung dengan naik dari terminal Leuwi panjang di bagian luar cari elf yang menuju Pameungpeuk, lalu turun di daerah Cikajang. Terus naik elf lagi yang jurusan Sancang dan turun tepat di gerbang menuju Pantai Karang Paranjenya warna gerbangnya warna biru dan ada di sebelah kanan.
  2. Rute Kedua : Juga dimulai dari Bandung yaitu dengan naik dari terminal Cicaheum naik damri ke Cibiru. Lalu dari Cibiru naik elf yang jurusan ke daerah Cikajang turun di pasar Cikajang, dari Cikajang cari elf yang tujuan ke daerah Sancang.

Sedangkan untuk Anda yang menggunakan kendaraan pribadi, ada dua jalur yang bisa Anda lalui supaya bisa sampai ke lokasi Pantai ini, yaitu:

  1. Jalur Selatan : Bandung – Pangalengan – Cisewu – Rancabuaya – Pantai Karang Paranje
  2. Jalur Garut Kota : Cileunyi – Garut – Cikajang – Pameungpeuk – Pantai Karang Paranje

Bagi Anda yang masih bingung dengan rute menuju Pantai Karang Paranje,  Anda bisa meminta panduan arah ke  obyek wisata Pantai Karang Paranje di Cibalong Garut Jawa Barat melalui google maps yang terpasang di smartphone Anda.

Objek Wisata di Pantai Karang Paranje

Kegiatan wisata yang bisa yang bisa anda lakukan saat mengunjungi onjek wisata Pantai Karang Paranje antara lain:

1. Menikmati Pemandangan Pantai (Sightseeing)

Pantai Karang Paranje Di Garut

Pemandangan Pantai Karang Paranje yang begitu eksotis dari air lautnya yang begitu jernih berwarna kebiruan dan hamparan pasir putih yang luas tentunya membuat anda betah berlama-lama di sana.

Tebing batuan yang berada di tepi Pantai menambah keindahan dari lokasi Pantai yang satu ini. Anda dapat menikmati panorama Pantai karang Paranje secara menyeluruh dengan menaiki tebing tersebut.

Di atas tebing tersebut juga terdapat saung yang dapat anda gunakan untuk beristirahat sekaligus menikmati pemandangan Pantai ini.

2. Memancing

Selain dapat menikmati pemandangan yang indah, hal lain yang bisa Anda lakukan di Pantai Karang Paranje adalah memancing.

Warga setempat sering mencari ikan dan lobster karang dan Pantai ini dengan cara memancing atau jaring, atau bahkan ada juga berenang ke tengah laut.

Jika Anda lupa untuk membawa alat pancing, anda juga bisa membeli ikan atau lobster segar dari warga, dan langsung membakar dan menyantapnya di Pantai sambil menikmati pemandangan.

3. Hunting Foto

Photo Di Pantai Karang Paranje
Source : pinterest.com/pin/137570963597431462

Bagi Anda yang suka hunting foto, maka Pantai Karang Paranje juga dapat menjadi pilihan terbaik untuk hasil foto yang lebih menarik.

Tak hanya dari keindahan pantainya saja, Anda juga bisa mengambil spot terbaik dengan pemandangan tebing tinggi dibelakang.

Spot ini merupakan spot terbaik untuk menghasilkan foto seakan-akan Anda berada di Pantai Tanah Lot Bali.

Anda bisa naik ke atas tebing batuan untuk mendapatkan spot foto Pantai Karang Paranje yang lebih bagus.

Disana pemandangan Pantai akan semakin bebas untuk anda abadikan. Berkunjung di pagi atau sore hari juga menjadi pilihan tepat untuk mendapatkan hasil foto yang lebih bagus.

4. Susur Pantai

Berjalan-jalan dan bermain di Pantai tentunya menjadi kegiatan yang wajib Anda lakukan saat mengunjungi Pantai ini.

Hamparan pasir putih yang luas dan juga pemandangan karang dan lautnya yang begitu mempesona menambah indahnya panorama alam Pantai ini.

Dinginnya air laut, segarnya udara, dan deburan ombak yang ada di Pantai Karang Paranje ini juga semakin menambah daya tarik wisata ini.

Namun, sebelum menyusuri Pantai anda juga harus memperhatikan keamanan Anda dengan memantau kondisi ombak, apakah kondisi ombak di Pantai tersebut sedang bersahabat atau tidak.

5. Melihat matahari tenggelam (sunset)

Pantai Karang Paranje Garut

Keindahan yang dapat Anda nikmati di Pantai ini adalah saat mengunjungi di sore hari. Anda dapat menikmati matahari tenggelam dari atas karang atau tebing yang juga bisa anda lakukan dengan menyusuri pantai.

Panorama Pantai Karang Paranje akan semakin eksotis ketika sore hari saat matahari tenggelam.

Menikmati sore yang sejuk, ditemani sunset yang terlihat luar biasa indah adalah hal yang tidak boleh anda lewatkan.

Itulah ulasan mengenai pesona keindahan objek wisata Pantai Karang Paranje yang ada di Garut ini.

Wisata Pantai memang selalu menarik untuk dapat kamu nikmati, salah satunya Pantai Karang Paranje ini yang merupakan salah satu Pantai terbaik di Garut.

Pantai yang memiliki keindahan tak kalah dari Pantai Tanah Lot Bali ini, bisa menjadi salah satu alternatif liburan Anda selanjutnya.

20 Ulasan untuk Pantai Karang Paranje, Garut, Jawa Barat

  1. Masih perlu pembenahan supaya wahana wisata dn fasilitasnya makin lengkap dn banyak..kalau perlu perbanyak spot spot tempat selfie agar pantai ini ke depan ramai dikunjungi wisatawan domestik ataupun asing.

  2. Pantai karang paranye adalah salah satu tempat wisata yang wajib anda kunjungi apabila berkunjung ke daerah pameungpeuk garut selatan, tempat yang cocok apabila anda salah satu orang yang sika berburu sunset, suasana indah di sore hari.., ga perlu khawatir apabila anda kemalaman di sini, karena disini sudah tersedia penginapan yang harganya terjangkau…

  3. Sunset ya amazing,spot batu karang ya indah mirip di bali kereenn buat photo2 ,saran buat pengelola klo di tambah lagi mirip pura di karang pasti sungguh menakjubkan bali pantai selatan

  4. Cocoklah buat yg lg kasmaran…😁😁😁. Suasana pagi sama sore hari nya keren…

  5. Pantai yg keren gk usah jauh2 kebali krn ada vieuw karang dkt pantai yg indah buat photo2 ,,dn yg plng keren sunset dn sunres yh uuuh amaziiinng 👍👍👍

  6. Seperti di bali yah spotnya kurang menarik kalau seandainya di tata rapih mungkin bagus ,parkirnya jauh tapi tetep lah bagus buat photo2

  7. Lumayan bagus, cuma penataannya kurang, tolong dinas pariwisata kab. Garut mohon di kembangkan

  8. indah sekali pantai yang ada di selatan jabar terutamanya daerah garut pesisir

  9. Tempat yang sejuk di pantai karang paranje ke arah cibalong ini angin sepoy-sepoy,untuk hari2 biasa ga bayar ga tau kalo untuk pas hari libur dan harus hati2 ketika naik ke atas karangnya tajam2 gaes terdapat penginapan juga di sekitaran pantai

  10. Menurut saya pantai karang paranje sangat bagus kalo saya ada yang mengelola nya pasti banyak wisatawan yang berkunjung

  11. Menurut pengalaman aku sendiri sih, pantainya tuh luas, sejuk, tapi agak serem juga sih klo liat ke bawah 🤣, gk kalah lahk sama pantai” dibali

  12. Pantainya luas,sepi,ombaknya besar,berbahaya kalo maen air dsini. Kurang terawat dan blm ada penginapan.

  13. H-1 sebelum lebaran 1440H masih sepi, tidak ada tarikan parkir maupun tiket masuk, sangat cocok untuk ngabuburit maupun kegiatan bersama keluarga… barokalloh

  14. Pantai yang perlu sedikit perbaikan akses ke pantai dan ticketing. semoga pemerintah daerah pro aktiv dalam pengelolaan.

  15. Tempat yang masih sederhana fasilitas tapi cukup menyenangkan berada ditempat ini pantainya bersih masih sepi dan bersahabat mulai dr harga makanan dan tak banyak retribusi

  16. Pantai yg kurang tertata rapih padahal aset buat daerah cibalong… karang tertata rapih dan unik membuat pemandangan lebih indah…

  17. Pemandangan bagus, tapi sayang pengunjungnya mencemari pantainya dengan sampah 🙁

  18. Tempat wisata yang bagus banget pemandangannya, selain pemandangannya disini juga terdapat beberapa penginapan, dan tempat makan yang bisa bakar2 ikan.

  19. Suasana pantai masih alami. Sangat cocok buat wisata dan mancing juga.

  20. Pasirnya halus, rata, mudah mengawasi anak bermain di pantai. Bisa berkemah parkir luas, penginapan harga bersahabat. Semoga para pengunjung ikut menjaga kebersihan lokasi dengan tidak membuang sampah sembarangan ..

Tinggalkan Balasan