Pantai Bajul Mati

Pantai Bajul Mati

24 Ulasan

Malang memiliki berbagai macam objek wisata yang sayang untuk dilewatkan. Salah satunya adalah wisata Pantai. Dengan garis Pantai yang sangat panjang, Malang memiliki banyak Pantai indah.

Banyak wisata pantai di Malang yang terkenal seperti pantai Tiga Wana, Pantai Sipelot, pantai Banyu Anjlok dan masih banyak lagi.

Salah satu pantai yang berada di malang adalah pantai Bajul Mati. Nah, kali ini pantainesia akan mengulas mengenai tempat wisata pantai Bajul Mati ini.

Pantai Bajul Mati

Beberapa ada yang sudah terkenal dan beberapa ada yang baru naik daun. Seperti Pantai Bajul mati yang baru terekspos ini. Pantai ini sebenarnya telah ditemukan sejak abad ke-19, namun baru terkenal baru-baru ini.

Pantai Bajul Mati Malang

Konon ketika pertama kali ditemukan, ada Buaya Mati di pantai ini. Ini yang membuat pantai ini dinamakan Bajul Mati. Namanya mungkin terdengar angker, namun pemandangan di pantai ini sangatlah indah.

Pantai Bajul Mati memiliki pasir yang putih, bersih dari sampah, dan dikelilingi oleh karang. Keasrian pantai ini terjaga karena memang sangat sepi pengunjung. Kalau kamu tertarik dengan pantai yang satu ini, yuk simak ulasannya di bawah ini.

Harga Tiket Masuk Pantai Bajul Mati

Kamu cukup membayar sekitar Rp 4.000 untuk bisa masuk ke kawasan pantai ini. Dengan tiket masuk yang relatif murah ini kamu sudah bisa menikmati keindahan alam yang ada di pantai Bajul Mati.

Lalu apa saja fasilitas yang tersedia di pantai ini?

Karena hanya terdapat sedikit warung, para pengunjung disarankan untuk membawa bekal sendiri.

Di pantai ini sudah tersedia toilet, kamar mandi, dan juga lahan parkir. Untuk jasa parkir, kamu hanya perlu membayar sebesar Rp 3.000.

Rute Menuju Lokasi Pantai Bajul Mati

Wisata Pantai Bajul Mati

Pantai Bajul Mati terletak di Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.

Kira-kira jarak perjalanan yang akan ditempuh dari Kota Malang ke Pantai ini adalah sekitar 61 kilometer dan bisa ditempuh dalam 3 jam perjalanan.

Rute ke Pantai Bajul Mati relatif mudah diakses. Kamu bisa menggunakan kendaraan roda 2 maupun 4 jika ingin pergi ke Pantai.

Jalannya pun sudah beraspal dan cukup mulus walaupun ada beberapa ruas jalan yang berlobang.

Dari Kota Malang, ambillah jalan ke arah Turen lalu ke Sumbermanjing Wetan. Dari Sumbermanjing Wetan ambil jalan lurus ke arah Pantai Sendang Biru.

Setelah itu, kamu akan sampai di daerah Gajah Rejo tempat Pantai Bajul Mati berada. Di desa ini akan ada sebuah pertigaan yang memiliki plang petunjuk arah ke Pantai.

Di perjalanan kamu akan melihat sebuah jembatan artistik yang berbentuk seekor buaya. Jembatan ini melintasi sebuah sungai dan memiliki panjang sekitar 90 meter dengan bentuk setengah lingkaran.

Sembari melintasi jembatan, mata akan dimanjakan oleh pemandangan bukit karang dan laut.

Pemandangan yang indah di jalanan yang berliku-liku di sepanjang perjalanan, rasa penat akan hilang seketika. Selain itu, pengalaman mengasyikkan selama perjalanan akan semakin terasa jika kamu menggunakan sepeda motor.

Dengan mengikuti jalan besar yang ada, kamu akan sampai di Pantai Bajul Mati nantinya karena lokasinya tidak jauh dari jalan raya.

Obyek Wisata di Pantai Bajul Mati

Ketika mengunjungi Pantai Bajul mati, kamu akan menemukan berbagai keseruan yang beberapa di antaranya adalah:

1. Jembatan Bajul Mati

Jembatan Pantai Bajul Mati

Sebenarnya jembatan ini berada sebelum kamu sampai di lokasi Pantai. Karena bentuknya yang artistik, dan background panorama perbukitan yang indah, banyak pengunjung yang memanfaatkan jembatan ini sebagai tempat selfie.

Jembatan ini juga digunakan sebagai patokan kalau kamu sudah memasuki kawasan Pantai Bajul Mati.

2. Muara Sungai yang Indah

Terletak di pesisir Selatan Jawa, Pantai ini juga memiliki ombak yang tinggi dengan angin yang kencang. Jadi, sangat tidak disarankan untuk berenang.

Kalau ingin bermain air di tempat yang lebih tenang, kamu bisa pergi ke muara sungai yang menjadi tempat kebanyakan wisatawan bermain air.

Pertemuan air sungai yang berwarna hijau dengan air laut yang berwarna biru membuat muara sungai ini memiliki fenomena warna alami yang menarik.

3. Mempelajari Legenda Bajul Mati

Pantati Bajul Mati Malang

Di Pantai ini terdapat tiga legenda yang menarik tentang asal usul namanya.

  • Pertama adalah ditemukannya buaya atau bajul yang mati di muara sungai ketika masyarakat menemukan Pantai ini.
  • Kedua adalah adanya karang yang berbentuk mirip buaya atau bajul jadi disebut bajul mati.

Sedangkan yang ketiga adalah legenda pertarungan Nyi Roro Kidul melawan dua buaya putih yang menyebabkan buaya tersebut mati.

Walaupun keduanya adalah legenda yang belum bisa dipastikan kebenarannya, tetap saja kalau legenda tersebut memberikan ciri khas kepada Pantai ini.

4. Karang yang Berbentuk Buaya

Wisata Pantai Bajul Mati

Selain memiliki cerita asal-usul yang khas dekat dengan buaya, di Pantai ini juga terdapat sebuah karang yang memanjang seperti buaya.

Ketika malam hari, karang ini kerap terlihat seperti buaya raksasa. Karang yang menyerupai buaya ini sering dikaitkan dengan buayaputih yang mati melawan Nyi Roro Kidul tersebut.

5. Tempat yang luas Cocok untuk Berkemah

Memiliki garis Pantai yang panjang, di Pantai ini tersedia lahan untuk berbagai berkemah jika kamu ingin berlama-lama di Pantai ini.

Menikmati pemandangan Pantai yang indah dan sepi sambil bersantai di tenda atau laybag akan membuat liburan kamu terasa sangat menyenangkan.

Jika Anda sedang berada di Malang, jangan lupa singgah di pantai Bajul Mati ini atau dapat juga mengunjungi pantai lainnya seperti pantai Sipelot.

Itulah ulasan mengenai wisata Pantai Bajul Mati yang ada di Malang Jawa Timur. Kalau kamu mencari Pantai yang sepi pengunjung, maka Pantai ini sangat cocok untuk mengisi waktu liburanmu.

24 Ulasan untuk Pantai Bajul Mati, Malang, Jawa Timur

  1. Josss Bajul mati, terdengar seram namanya. Namun, kenyataannya pantai ini memiliki keeksotisan alamnya yang menawan. Dan dapat menyegarkan mata yang melihatnya. Dengan hembusan angin dari debur ombaj di pantai Bajul Mati ini, anda akan terhipnotis dan atak percaya dengan keasrian alamnya.. Bicara tentang bajul mati mari kita lihat secara mendalam nama Bajul Mati pada pantai tersebut. Mengapa orang banyak menyebutnya sebagai pantai bajul mati? Baik, mari kita bahas sejenak tentang Pantai Misteri di balik nama bajul mati.. Tentang Pantai Bajul Mati. Menelisik jauh pantai ini, pantai ini bukanlah pantai yang baru terdengar oleh sebagian wisata. Pantai ini sudah terkenal sejak dulu, bahkan ada yang mengatakan pantai ini ditemukan sekitar tahun 1980 an.. Tapi, terkadang masih banyak orang yang baru mengenalnya. Meskipun terdengar aneh namanya. Pantai Bajul Mati merupakan pantai yang diperhitungkan bagi sebagian traveler. Perihalnya pantai Banjul Mati memberikan nuansa eksotis yang dapat membuat pengunjung takjub ketika melihatnya.. Mecoba mencari tau tentang arti dari Pantai Bajul Mati, yang berarti buaya mati. Kata Bajul disana jika diindonesiakan adalah buaya. Mengapa dinamakan bajul mati? Katanya, desas desus warga sekitar. Bahwa di pantai tersebut terdapat buaya yang mati.. Dan, di pantai tersebut, terlihat karang atau batu yang membentuk seperti badan buaya. Yang terlihat seperti buaya besar yang hidup. Jadi, karena itulah pantai ini,, dinamakan dengan pantai bajul mati.. Nah, jika anda ingin menjadikan tempat wisata ini sebagai list untuk berlibur. Kami, akan berikan rutenya. Agar anda tidaj tersesat di jalan, dan sampai kepada tujuan yang diinginkan. Mari, kita lanjutkan membahas rute ke tempat wisata pantai bajul mati.. Rute Perjalanan Ke tempat wisata Pantai Bajul mati. Gajahrejo, merupakan desa yang berada di malang bagian selatan. Nah, jika anda ingin ke pantai bajul mati. Cukup anda arahkan lokasi atau cari di google maps Desa Gajahrejo. Di desa gajahrjo tersebut anda akan menemukan buaya atau patung buaya. Yang menjadi tanda, bahwa anda telah sampai di tempat tujuan.. Jika anda berangkat dari arah kota Malang atau alun-alun. Anda arahkan perjalanan anda ke arah kecamatan gedangan kabupaten Malang. Nah, dijamin anda tak akan tersesat. Kalau pun tersesat seperti pepatah, anda akan tersesat di jalan yang benar.. Dari arah kota, perkiraan anda akan berada di perjalanan selama kurang lebih 3 jam. Meskipun terbilang sangat lama di perjalanan. Anda akan dimanjakan dengan pemandangan dan tikungan yang akan menemani perjalanan anda.. Selanjutnya akan kami berikan informasi harga tiket masuk ke tempat wisata pantai bajul mati ini. Berikut pemaparannya:. Harga tiket Masuk Ke tempat Wisata Pantai Bajul Mati. Masalah harga tiket masuk, anda tak perlu khawatir dengannya. Karena harga tiket masuk ke tempat wisata bajul mati ini terbilang murah. Cukuplah anda membayar uang Rp. 4000 per orang. Anda sudah bisa menikmati pantai bajul mati Malang ini.. Karena terbilang sangat murah, anda bisa kapan pun ke tempat wisata ini. Dengan pengeluaran yang sangat sangat murah. Anda sudah bisa berfoto ria bersama teman maupun keluarga anda.. Nah, itulah beberapa informasi yang busa kami sampaikan kepada anda seputar Pantai Bajul Mati Malang JawA Timur. Jika anda benar pergi ke tempat wisata ini, kami doakan semoga selamat sampai tujuan. Aamiin. Pantai Misteri di balik nama bajul Mati.

  2. Ingin sesuatu yang berbeda? Anda bisa bermain-main dengan air yang berada di muara sungai. Letak sungai ini berada tidak jauh, karena Anda hanya perlu berjalan di bibir pantai sebelah barat. Air yang mengalir dari muara sungai akan sangat dingin dan menyegarkan. Aliran yang mengalir ke laut akan sangat tenang dan berwarna jernih kehijauan. Anda bahkan bisa melihat dasar sungai ini. Masih memiliki energi yang cukup besar? Lanjutkan petualangan Anda di Pantai Bajul Mati dengan mengeksplor teluk yang terlihat luar biasa. Di teluk ini, Anda akan menemukan batu karang yang berukuran sangat besar, sehingga jika diperhatikan dengan baik akan mirip dengan pulau kecil yang menjadi perhiasan dari Pantai Bajul Mati. Apalagi karena lokasinya berada di tengah pantai, sehingga mirip dengan pulau yang mengambang. Jika ombak air laut sedang besar, batu karang ini yang menjadi pemecah ombak sehingga hempasan buih berwarna putih bisa langsung melayang di udara. Jangan lupa membawa kamera untuk mengabadikan setiap momen indah di Pantai Bajul Mati. Sayang sekali jika momen indah seperti ini tidak Anda abadikan. Sesudah memperoleh foto terbaik di Pantai Bajul Mati, Anda dapat melanjutkan petualangan dengan pergi ke arah timur, dengan jarak 300 meter dari pantai. Di sana, Anda akan menemukan sebuah gua. Gua ini memiliki nama Gua Wil yang berada di bawah bukit karang, area yang berada di sekitarnya penuh dengan pohon ketela serta kelapa milik warga. Jika penasaran dengan isi gua tersebut, Anda bisa masuk dalam gua yang lubangnya menjorok ke dalam. Walaupun suasana dari Pantai Bajul Mati cukup sepi, namun tempat ini sangat cocok untuk Anda yang sedang ingin menyendiri.

  3. Pantai bajul mati memiliki jembatan di atas muara sungai yang mengalir langsung ke pantai ny. Suasana asri pantai yang di kelilingi perbukitan ini sangat sejuk. Untuk menuju pantai ini tidak susah karena jalan nya sudah beraspal dan cukup lebar. Destinasi wisata pantai favorit di malang yang terletak di malang selatan. Selamat berlibur

  4. Pantai Bajulmati ini sebenarnya tdk kalah indah dgn Pantai Goa Cina. Namun krn dibumbui dgn cerita mistis sprti ditemukan buaya mati + ada bbrp orang yg hanyut oleh ombak ganasnya mk pantai ini jd berkurang daya tariknya. Padahal kalau menurut sy pribadi meskipun ombak di Bajulmati ini besar namun gulungan ombaknya searah menuju pesisir pantai. Jd bs diprediksi arah gelombangnya. Kalau di Goa Cina ombaknya bs datang dr 3 arah yg berbeda dikarenakan ada bbrp pulau karang yg mengakibatkan ombaknya menabrak pulau karang & akhirnya membuat gelombang ombak yg tdk beraturan arah datangnya. Sekedar saran kalo Bajulmati dicarikan investor yg berminat mengelola & dibangun resort hotel berbintang kyknya bkl tdk kalah dgn pantai2 di Bali. Asal dikelola dgn baik. Jgn seperti yg sekarang ini.

  5. Seperti namanya haha, saya datang pas bulan puasa, pantai ini terasa mati tak ada pengunjung, mohon maaf pantai agak sedikit kotor seperti bekas oli, mungkin untuk anak motor bisa foto disini.

  6. Josss Bajul mati, terdengar seram namanya. Namun, kenyataannya pantai ini memiliki keeksotisan alamnya yang menawan. Dan dapat menyegarkan mata yang melihatnya. Dengan hembusan angin dari debur ombaj di pantai Bajul Mati ini, anda akan terhipnotis dan atak percaya dengan keasrian alamnya.. Bicara tentang bajul mati mari kita lihat secara mendalam nama Bajul Mati pada pantai tersebut. Mengapa orang banyak menyebutnya sebagai pantai bajul mati? Baik, mari kita bahas sejenak tentang Pantai Misteri di balik nama bajul mati.. Tentang Pantai Bajul Mati. Menelisik jauh pantai ini, pantai ini bukanlah pantai yang baru terdengar oleh sebagian wisata. Pantai ini sudah terkenal sejak dulu, bahkan ada yang mengatakan pantai ini ditemukan sekitar tahun 1980 an.. Tapi, terkadang masih banyak orang yang baru mengenalnya. Meskipun terdengar aneh namanya. Pantai Bajul Mati merupakan pantai yang diperhitungkan bagi sebagian traveler. Perihalnya pantai Banjul Mati memberikan nuansa eksotis yang dapat membuat pengunjung takjub ketika melihatnya.. Mecoba mencari tau tentang arti dari Pantai Bajul Mati, yang berarti buaya mati. Kata Bajul disana jika diindonesiakan adalah buaya. Mengapa dinamakan bajul mati? Katanya, desas desus warga sekitar. Bahwa di pantai tersebut terdapat buaya yang mati.. Dan, di pantai tersebut, terlihat karang atau batu yang membentuk seperti badan buaya. Yang terlihat seperti buaya besar yang hidup. Jadi, karena itulah pantai ini,, dinamakan dengan pantai bajul mati.. Nah, jika anda ingin menjadikan tempat wisata ini sebagai list untuk berlibur. Kami, akan berikan rutenya. Agar anda tidaj tersesat di jalan, dan sampai kepada tujuan yang diinginkan. Mari, kita lanjutkan membahas rute ke tempat wisata pantai bajul mati.. Rute Perjalanan Ke tempat wisata Pantai Bajul mati. Gajahrejo, merupakan desa yang berada di malang bagian selatan. Nah, jika anda ingin ke pantai bajul mati. Cukup anda arahkan lokasi atau cari di google maps Desa Gajahrejo. Di desa gajahrjo tersebut anda akan menemukan buaya atau patung buaya. Yang menjadi tanda, bahwa anda telah sampai di tempat tujuan.. Jika anda berangkat dari arah kota Malang atau alun-alun. Anda arahkan perjalanan anda ke arah kecamatan gedangan kabupaten Malang. Nah, dijamin anda tak akan tersesat. Kalau pun tersesat seperti pepatah, anda akan tersesat di jalan yang benar.. Dari arah kota, perkiraan anda akan berada di perjalanan selama kurang lebih 3 jam. Meskipun terbilang sangat lama di perjalanan. Anda akan dimanjakan dengan pemandangan dan tikungan yang akan menemani perjalanan anda.. Selanjutnya akan kami berikan informasi harga tiket masuk ke tempat wisata pantai bajul mati ini. Berikut pemaparannya:. Harga tiket Masuk Ke tempat Wisata Pantai Bajul Mati. Masalah harga tiket masuk, anda tak perlu khawatir dengannya. Karena harga tiket masuk ke tempat wisata bajul mati ini terbilang murah. Cukuplah anda membayar uang Rp. 4000 per orang. Anda sudah bisa menikmati pantai bajul mati Malang ini.. Karena terbilang sangat murah, anda bisa kapan pun ke tempat wisata ini. Dengan pengeluaran yang sangat sangat murah. Anda sudah bisa berfoto ria bersama teman maupun keluarga anda.. Nah, itulah beberapa informasi yang busa kami sampaikan kepada anda seputar Pantai Bajul Mati Malang JawA Timur. Jika anda benar pergi ke tempat wisata ini, kami doakan semoga selamat sampai tujuan. Aamiin. Pantai Misteri di balik nama bajul Mati.

  7. Salah satu pantai di Malang dengan garis pantai yang lumayan panjang,. Pantainya bagus “lumayan” bersih juga, pas kesana gak begitu ramai mungkin karena bukan hari libur. Aksesnya juga mudah dijangkau karena jalannya juga sudah beraspal semua.. Pantai ini mungkin banyak orang yang menganggap sedikit mistis karena ada cerita mistis ditemukannya bajul mati sesuai nama pantainya dan ada bbrp orang yg hanyut oleh ombak ganasnya maka pantai ini jadi berkurang daya tariknya.. Di pinggir pantai ada beberapa tempat untuk beristirahat juga, ada masjid dan penangkaran penyu juga. Ombaknya memang besar dan ada larangan untuk berenang di pantai.

  8. Pantai yang bagus dengan hamparan pasir putih yang luas dan dengan pemandangan perbukitan karang.Dan yang unik dari pantai ini adalah anda dapat menemui bukit yang menyerupai buaya (bajulmati) pada sisi barat pantai.Saya sarankan anda mengunjungi pantai ini pada sore hari sekitar jam 3-5.30,karena view sunset di pantai ini sangat memukau dan sangat layak untuk disebut golden sunset.

  9. Pantai yang bagus dengan hamparan pasir putih yang luas dan dengan pemandangan perbukitan karang.Dan yang unik dari pantai ini adalah anda dapat menemui bukit yang menyerupai buaya (bajulmati) pada sisi barat pantai.Saya sarankan anda mengunjungi pantai ini pada sore hari sekitar jam 3-5.30,karena view sunset di pantai ini sangat memukau dan sangat layak untuk disebut golden sunset.

  10. Pantai yg dari jalan jalur lingkar selatan sudah keliatan. Fasilitasnya sudah sangat memadai di tempat ini. Bisa diakses motor mobil ataupun bus

  11. Merupakan pantai dengan ombak yang hella gede. This beach isnt as well-known as the other beaches out there. The wave is kinda crazy, so big apalagi bulan bulan ini. Tapi guys lokasinya okay untuk menghilang sejenak dari hiruk pikuk kota. Because the sound of the wave sangat kerasa. Kalau kalian main ke sini kalian bisa liat konservasi penyu yang berbasis masyarakat lokal setempat sudah ada rumah penyunya. Dan di dekat pantai ada masjidnya. Some cilok sellers terlihat berjualan sekitar pantai. Sayangnya,pantai ini tidak bisa dibuat berenang ya karena ombak yang dahsyatnya ugal2an jadi kalian kalau ke sini hanya bisa menikmati pemandangannya saja. Jangan kuatir, terdapat warung warung makan yang menyediakan makanan terutama seafood mulai dari cumi,gurita,kakap dan lain2 namanya warung KEMBAR. Harganya masi tergolong normal ya tidak mahal. Oh iya di warung KEMBAR ini terdapat wifi ya tinggal tanya aja karena sinyal buruk di lokasi jadi harus pakai wifi

  12. HTM: 10rb perorang parkir:10rb untuk motor. Menurut saya sih tempatnya kurang bersih. Dan mitosnya pantainya gak bisa buat mandi coy.

  13. Pantai BajulMati. pantai disini merupakan pantai panjang yang pemandangannya elok. wajib di kunjungi ketika membutuhkan refresing dari perkotaan. di sini jalannya meliuk-liuk tapi sudah beraspal. dari kota malang sendiri ketika kesini sekitar 2 jam mengendarai sepeda motor. untuk pelayannya ada parkir toilet pusat makanan dan beberapa tong sampah untuk pengunjung membuang sampah agar tidak mengotori pantai yang bagus ini.

  14. Masuk 10k, parkir 10k motor. Mobil 15k. Fasilitas masjid toilet tawar, warung murah

  15. Pantainya enak buat menikmati suasana, ombak yang gak terlalu besar jadi aman buat di pakai mandi. Cocok liburan kesini bareng keluarga atau pacar atau temen. Nikmatin pantainya sambil minum es degan uhhh mantap heheh. Terus salah satu pantai yang bersih juga menurut saya. Enak dah pokonya kalau main ke malang dan mau ke pantai, dateng ke sini yaaa

  16. Pantai ini salah satu pantai indah yang ada di Malang selatan, pemandangan di jembatan Bajulmati ini sangat indah. Sekaeang wisatawan dapat menaikin perahu bebek dan berenang di sekitaean muara sungai yang mengarah ke laut, karena ini merupakan spot teraman dan terindah pantai Bajulmati

  17. Pas kesana liburan akhir tahun kemaren pas tahun baruan. Ombak lautnya besar banget otomatis gak bisa mandi dech di laut.

  18. Yang berkunjung kesini tolong sampah ya dibawa pulang kalau gak mau naruh tempat sampah, tempat seindah ini jangan di korpri dengan sampah” plastik bekas jajanan kalian

  19. Panas banget kalau siang. Tempat buat neduh juga sedikit. Tapi lumayan ada Cemara yang di tanam sepanjang pantai. Kalau masalah makanan standar

  20. Garis pantai nya panjang disini.. untuk pengunjung yg kesini minta tolong sampah nya dibuang pd tempatnya. Hellooo, hari gini masih buang sampah sembarangan. Plisss sayangi lingkungan buat kita semua, buat kalian jg.

  21. Pantainya bagus. Cuma untuk yang bawa anak kecil harap di perhatikan anaknya karena ombaknya deras

  22. Pantai masih asri, ada konservasi penyu dan mangrovenya disini. Dan jarang sekali dimiliki oleh pantai2 di Malang Selatan, karena disini titik koordinat dari garis pantai yang sering digunakan untuk penyu bertelur

  23. Bagus view-nya, tapi harus hati2 jgn bermain air sampai ke tengah

Tinggalkan Balasan