Pantai Karang Bolong Malang

Pantai Karang Bolong Malang

Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65178, Indonesia.

12 Ulasan

Malang memiliki berbagai macam Pantai yang memiliki ciri khas yang unik pula. Banyak pantai dengan pemandangan yang indah berada di kota Apel ini.

Misalnya saja seperti pantai Banyu Anjlok dengan air terjun yang langsung ke laut, pantai Bajul Mati yang memiliki mitos tentang buaya mati di pantai.

Ada juga pantai Goa Cina yang namanya berasal dari sebuah Goa yang digunakan oleh biksu China untuk bertapa. Satu lagi pantai yang memiliki nama yang unik adalah Pantai Karang Bolong Malang.

Pantai yang terletak di desa Gajah Rejo ini memiliki ciri khas tersendiri yaitu sebuah batuan karang yang berlobang. Dari karang yang bolong inilah nama pantai ini berasal.

Pantai Karang Bolong Malang

Pantai ini sangat terpencil dan misterius karena tidak banyak orang yang tahu keberadaannya. Oleh karena itulah kondisi alamnya masih asri.

Selain itu, mencari lokasinya juga terbilang susah-susah gampang. Tapi ketika sampai di pantai ini, Anda akan merasa tiba di pantai pribadi karena sedikitnya pengunjung.

Nah, kalau tertarik untuk mengunjungi pantai ini, yuk simak ulasannya berikut ini.

Harga Tiket Masuk Pantai Karang Bolong Malang

Karena terpencil dan masih sedikit orang yang mengunjunginya, Anda tidak perlu membayar tiket masuk ke kawasan pantai ini, alias gratis.

Yang perlu anda siapkan adalah uang bensin karena ada kemungkinan akan sulit menemukan pintu masuk ke pantai ini.

Lokasi dan Rute ke Pantai Karang Bolong Malang

Destinasi Wisata Pantai Karang Bolong Malang

Pantai Karang Bolong ini berlokasi di Desa Gajahrejo, Kecamatan Gedangan, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.

Jika dari kota Malang, kira-kira jarak ke Pantai Karang Bolong adalah sekitar 80 kilometer dengan lama perjalanan 3 jam.

Bawalah kendaraan pribadi karena tidak adanya transportasi umum di sini. Dari kota Malang, pergilah ke TUren lalu ke Gadang.

Lalu pergi ke arah Selatan ke Kecamatan Bululawang. Setibanya di pertigaan pabrik Gula Krebet, lurus ke Kecamatan Sendang Biru.

Dari Sendang Biru, pergilah ke arah pantai Bajul Mati, hingga Anda tiba di jalan ke arah pantai Batu Bengkung. Pantai Karang Bolong berada di satu garis pantai dengan pantai Batu Bengkung.

Jadi, untuk bisa ke pantai ini, Anda harus tahu dulu lokasi pantai Batu Bengkung. Dari pantai Batu Bengkung, pergi ke arah Barat tempat pintu masuk pantai.

Akses ke Pantai Karang Bolong terbilang sulit dan hanya bisa dilalui dengan kendaraan roda dua. Bahkan beberapa kali anda harus melewati ladang warga dan jembatan yang melintasi sungai.

Jadi, jangan lupa untuk sering bertanya kepada penduduk setempat tentang jalan masuk ke pantai ini.

Perjalanan menuju Pantai Karang Bolong sangat menantang dan menarik, selain karena akses yang sulit, Anda juga akan menikmati pemandangan hutan Makadam di sepanjang perjalanan.

Tetap jaga semangat bertualang Anda ketika mencari lokasi pantai ini. Setibanya di pantai Karang Bolong, Anda akan menyaksikan keindahan batuan karang yang dihempas ombak lengkap dengan Pasir Putih di bibirnya.

Objek Wisata Pantai Karang Bolong Malang

Walaupun terbilang kecil, Pantai ini tetap memiliki banyak objek wisata yang bisa memberikan keseruan, berikut di antaranya:

1. Karang Berlobang

Pantai Karang Bolong Di Malang

Pantai ini sama seperti pantai yang berada di pesisir Selatan pulau Jawa yang berombak besar dan ganas. Walaupun terdapat beberapa batuan karang yang besar di kawasan pantai, tetap saja ombaknya besar.

Oleh karena itu, sangat tidak disarankan untuk berenang selain karena ombak yang ganas. Walaupun begitu, Anda bisa pergi melihat batuan karang yang berlobang di sini.

Karang ini adalah ciri khas dari pantai ini. Karang-karang yang berlobang dan tajam ini terbentuk secara alami berkat hempasan ombak. Karang ini bisa dijadikan latar tempat anda berfoto ria.

2. Pantai yang Sepi

Wisata Pantai Karang Bolong Malang

Pantai Karang Bolong adalah pantai yang masih sepi. Ketika sampai, pantai ini seperti milik pribadi karena saking sepinya.

Jika Anda bertemu dengan pengunjung lain, biasanya mereka adalah penungjung pantai Batu Bengkung. Karena masih sepi, Anda bisa puas-puas bermain di pantai ini.

Tapi ingat, jangan sampai berenang karena tidak adanya pengelola yang akan menolong Anda jika terseret ombak.

3. Berkemah

Karena masih sepi, jadi anda bisa berkemah di pantai ini. Dengan begitu Anda bisa menikmati hamparan pasir putih dengan pemandangan karang dan ombak yang indah dari siang hingga besok paginya.

Jangan lupa kalau sunset di pantai ini cukup indah karena siluet dari batuan karang yang ada. Jika ingin berkemah, bawalah tenda pribadi karena tidak ada tempat sewa tenda di sini.

4. Pantai Pawonan

Dari pantai ini, anda bisa menjelajahi area pantai hingga ke pantai Pawonan yang terletak di sebelah pantai ini. Pantai Pawoan tidak kalah cantik dari Pantai Karang Bolong.

5. Pantai Karang Tengkorak

Selain pantai Pawonan, dari Pantai Karang Bolong anda juga bisa pergi ke pantai Karang Tengkorak. Rute menuju pantai ini juga misterius dan menaikkan semangat bertualangmu.

Di pantai ini terdapat banyak karang yang menyerupai tengkorak yang terbentuk dari batuan karang dan kapur. Anda hanya perlu menempuh jarak sekitar 300 sampai 400 meter dari Karang Bolong.

Itulah ulasan tentang wisata Pantai Karang Bolong. Jika tertarik ke pantai ini, siapkan kondisi fisik dan kendaraanmu karena mungkin beberapa kali Anda harus berputar-putar sambil bertanya ke warga untuk sampai di pantai ini.

12 Ulasan untuk Pantai Karang Bolong Malang, Malang, Jawa Timur

  1. Alami….jaga..lingkungan Alam

  2. Pantainya keren n bersih ga ada sampah

  3. Nama Pantai yang banyak kesamaan nama dengan wilayah lain, ” PANTAI KARANG BOLONG “

  4. Beautiful beach…view nya cantik.

  5. Pantai yang sangat indah, dan tanpa biaya masuk, cocok untuk liburan keluarga kecil, sambil bawa tenda,

  6. Pantai karang bolong, bisa dikatan pantai ini pantai yang masih asri. Akses jalannya pun harus berkeringat dingin hehehehhe.. Bukan pantai umum. Jadi harus parkir ke warung.. Biaya masuk free. Tapi inget jangan cemari alammu. KAU KEJAM PADA ALAMMU, MAKA ALAMMU AKAN LEBIH KEJAM KEPADAMU….. . Soooo selamat berlibur travellers 🙏🙏🙏🙏

  7. Keren… mancing di sini extremee…

  8. Pantai karang bolong bagus masih sepi

  9. Pantai sepi, belum ada tiket, pantai yg asri berada di belakang rumah warga, melewati ladang milik warga. Pantai berkarang, biasanya warga disana mwnyebutnya pantai pawon bukan pantai karang bolong, view bagus kalo mwlihat dari atas bukit di pantai ini, melihat luas pantai. Biasanya juga dibuat spot untuk memancing orang2 disana.

  10. Pantai yang jarang di datangi , meskipun kotor tetapi masih asli

  11. Tetap jaga kebersihan ya gaes. HAPPY TRAVELLING

  12. Tetap jaga kebersihan ya gaes. HAPPY TRAVELLING

Tinggalkan Balasan