Pantai Gatra

Pantai Gatra

20 Ulasan

Malang Selatan menyimpan berbagai keindahan alam yang sangat menakjubkan. Salah satu yang terkenal adalah keindahan alam pantainya.

Karena berada di pesisir Selatan pulau Jawa yang bersebelahan langsung dengan samudera Indonesia, beberapa pantai yang ada di Malang Selatan memiliki ombak yang tergolong tinggi.

Namun ada juga pantai di kawasan ini yang memiliki ombak yang aman. Salah satunya adalah Pantai Gatra.

Pantai ini terbilang tidak terlalu terkenal di kalangan wisatawan. Namun, bagi masyarakat setempat, Pantai Gatra sudah populer. Pantai ini memiliki ombak yang tidak besar karena ada gugusan karang yang memecah ombak.

Pantai Gatra Malang

Dengan ombak yang tidak besar, banyak hal yang seru dan menarik yang bisa dilakukan di pantai ini. Pantai ini juga masih alami. Pasir putih, air laut biru terang yang tenang, dan pepohonan hijau yang membuat sejuk adalah kombinasi yang sangat menggiurkan.

Nah, apakah anda tertarik untuk menikmati keindahan alam Pantai Gatra waktu liburan? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Harga Tiket Masuk Pantai Gatra

Seperti kebanyakan objek wisata, untuk masuk ke kawasan Pantai Gatra anda harus membeli tiket masuk terlebih dahulu. Tidak perlu mahal-mahal, anda hanya perlu membayar Rp 10.000 per orang.

Jika membawa kendaraan, anda harus membayar tarif parkir Rp 10.000 lagi. Mungkin terbilang lebih mahal dari pantai kebanyakan, namun keindahan alam dan keseruan yang ditawarkan di sini juga lebih banyak.

Rute Menuju Lokasi Pantai Gatra

Pantai Gatra berlokasi di Dusun Sendangbiru, Desa Sitiharjo, Kecamatan SUmbermanjing Wetan, Kabupaten Malang Provinsi Jawa Timur.

Berada di kawasan Malang Selatan, Pantai Gatra berdekatan dengan pantai Tiga Warna dan pantai Clungup. Jika dari Kota Malang, ambillah jalan menuju Turen yang akan mengantarkanmu ke pantai Sendang Biru.

Karena di sepanjang jalan ada petunjuk arah, maka perjalanan akan terasa lebih mudah. Ketika sampai di kawasan Sendang Biru, ambil jalan yang menuju ke pantai Tiga Warna atau pantai Clungup.

Walaupun ada petunjuk jalan, jangan malu bertanya kepada penduduk sekitar agar tidak tersesat.

Sesampainya di pintu masuk kawasan Pantai Gatra, akan ada jalan setapak yang telah dipavling. Jalan yang berpavling ini tidak sampai ke bibir pantai.

Anda akan menyambung perjalanan dengan jalan kaki di jalan setapak berbatu kira-kira sepanjang 400 hingga 500 meter.

Di ujung jalan ini anda akan mulai melihat bibir Pantai Gatra. Selama perjalanan mata akan dimanjakan oleh pemandangan hutan mangrove dan muara Clungup.

Hal Menarik di Pantai Gatra

Ada banyak objek wisata seru yang bisa dinikmati sesampainya di Pantai Gatra. Berikut diantaranya:

1. Pulau-Pulau Karang yang Indah

Wisata Pantai Gatra

Walaupun tidak terlalu terkenal, pantai ini ternyata disebut-sebut mirip Raja Ampat di Papua Barat yang tersohor itu.

Ini karena ada pulau karang yang berwarna hijau di sini. Pulau karang ini lah yang memecah ombak di pantai ini sehingga airnya relatif tenang.

Selain itu, pulau karang yang mirip di Raja Ampat ini juga memberikan pemandangan yang indah. Ini menjadi pilihan spot foto dan selfie para pengunjung.

Jika anda beruntung, ketika ombak surut anda bisa menyeberangi pulau-pulau karang ini. Di pulau ini anda bisa menyaksikan beberapa jenis karang dan biota laut kecil yang hidup di karang.

2. Kawasan Konservasi

Pantai ini masih termasuk wilayah konservasi yang dilindungi sehingga para pengunjung tidak bisa membuang sampah sembarangan. Bahkan, di loket masuk, barang yang anda bawa akan didata.

Barang-barang yang berpotensi menjadi sampah akan dicek kembali ketika anda pulang. Menarik sekali bukan? Ini yang membuat Pantai Gatra sangat bersih.

3. Air yang Tenang dan Jernih

Pantai Gatra Malang Jawa Timur

Berkat pulau-pulau karang yang ada, air di Pantai Gatra relatif tenang. Tentu ini adalah nilai plus dari pantai ini. Anda bisa berenang sepuasnya tanpa takut terbawa arus laut.

Anda juga bisa melakukan snorkeling di air yang tenang ini. Ada satu hal lagi yang bisa anda lakukan selain berenang dan snorkeling, yaitu bermain kano. Di pantai ini tersedia kano yang bisa disewa dengan biaya sebesar Rp 25.000. Dengan membayar segitu, anda bisa bermain kano sepuasnya.

4. Lahan Tempat Berolah Raga

Pantai Gatra Jawa Timur

Pantai ini memiliki pasir pantai yang luas. Saking luasnya bisa digunakan untuk olah raga seperti voli dan sepak bola laut.

Tentu Anda harus membawa peralatannya dari rumah. Berolah raga pantai bersama teman dan keluarga tentu bakal membuat liburanmu sangat berkesan.

5. Hutan Mangrove

Anda juga diperbolehkan menjelajahi hutan mengrove di Pantai Gatra. Anda bisa menjelajahi hutan ini hingga ke pantai Clungup. Hutan ini sangat alami dan indah.

Ingat, karena hutan mangrove ini sangat dijaga, Anda juga harus menjaga kebersihan hutan ini.

Selama Anda berlibur di Malang, Anda tidak akan kehabisan lokasi wisata untuk dikunjungi. Selain pantai Gatra ini, masih banyak pantai dengan pemandangan indah seperti pantai Balekambang dan pantai Mbehi.

Itulah ulasan tentang wisata Pantai Gatra yang memiliki pulau karang seperti di raja ampat dan juga air yang tenang. Ayo segera ajak orang-orang terdekatmu untuk mengunjungi objek wisata di Malang Jawa Timur ini.

20 Ulasan untuk Pantai Gatra, Malang, Jawa Timur

  1. Pantai Gatra merupakan satu pantai dari sekian banyaknya pantai di Malang Selatan. Tempat Wisata di Jawa Timur ini terbilang belum terlalu populer di kalangan wisatawan. Namun di kalangan masyarakat Malang sendiri, nama pantai ini mungkin sudah dikenal lebih luas. Keberadaan pantai Gatra di Malang ini akan mengingatkan wisatawan dengan Raja Ampat Papua Barat yang terkenal itu. Mengapa demikian? Karena pantai ini memiliki beberapa pulau karang yang berwarna hijau di pantainya. Hal ini jugalah yang menyebabkan ombak di tepi pantai tidak terlalu besar sehingga wisatawan bisa beraktivitas di pantai dengan lebih leluasa.. . Keunikan lain dari Pantai Gatra Malang adalah pantainya yang masih merupakan wilayah konservasi yang sangat dilindungi. Hal ini membuat para wisatawan tidak bisa sembarangan membuang sampah. Di loket masuk, bahkan barang bawaan wisatawan akan didata, yaitu barang bawaan yang berpotensi menjadi sampah. Dan saat keluar, sampah-sampah itu memang harus dicek lagi. Dengan demikian kebersihan pantai akan sangat terjaga.. . Keindahan Pantai Gatra memang masih sangat alami. Pasir pantainya yang berwarna putih akan terlihat harmonis dengan air laut yang berwarna biru terang. Selain itu, angin yang berhembus sepoi-sepoi akan menghiasi kegiatan wisata Anda. Ditambah pepohonan hijau yang terlihat sangat asri dan menyejukkan mata.

  2. Banyak jalan yang rusak dan sempit kalau datang dari Malang. Lewat Kepanjen lebih nyaman walaupun lebih jauh. Ada tempat parkir Rp 15 ribu (mobil) dan lanjut berjalan kaki 15 menit melewati kawasan pohon bakau ke pantai. Ada ojek Rp 5000/ orang bagi yg tidak kuat jalan. Masih ada karcis masuk Rp 10 ribu/ orang yg dipungut oleh pengelola. . Pantai berpasir putih dan berombak tenang karena berada dalam teluk. Ada karang, jadi hati-hati kalau berenang. Ada camping ground di bibir pantai. Sampah hampir tidak terlihat, tapi saya menemukan bungkusan mie instan di pantai. Air laut lumayan dingin walaupun di siang hari bulan Juni.. Jangan lupa sebelum pulang, mampir di pasar ikan Sendang Biru 10 menit dari lokasi. Banyak ikan tuna sirip kuning ukuran kecil (dibawah 5 kg) dijual dari pagi sampai jam 5 sore.

  3. Krn booking ke pantai 3 warnanya pagi, jadilah kami camping semalam di pantai gatra ini.. perjalanan dr parkiran k sini lmyn jauh, aplg pas lg musim hujan, jalanan licin 😂 tp pemandangan pantai nya pas pagi bagusss bngt 😍 . Pas msk ada pos yg mendata qt bawa apa aja yg berpotensi sampah, ntr pas pulang di data lg…

  4. Pantai gatra ini merupakan pantai di kawasan konservasi, selain menawarkan pemandang pantai nya yang menajupkan, di pantai gatra ini juga di sediakan area camping, kebersihan kawasan ini sangat di jaga, dan perlu di ingat sampah sampah yang kita bawa ketika brangkat harus di bawa lagi ketika pulng..

  5. Good….. Bg yg suka travelling ok. Dr parkir mobil msh jln sktr 1.4km. Lwt hutan magrove keren. Bs naik ojek 5rb aj….. Tp sensasix kurg 😆. Motor bs masuk dkt pantai. PENTING!!!. No sampah ya guys. Pantai bener2 msh d jaga (conservation). Sewa kano 25rb sepuasx 👍👍

  6. Nyaman kalo buat camping akhir pekan sama temen2. Aku krmaren sampek parkiran udah jam 7 atau 8an.. Di jalan airnya sudah pasang. Akses masuknya pun enak, cuman karena kemaren hujan jadi licin. Tiket masuk 10rb/orang. Karena camp per tenda tambah 25rb. Di awal pos di check barang apa aja yg di bawa. Pas pulang juga di periksa kembali sampah2nya sesuai gak dg barang yg di bawa.

  7. Pantai yg terletak di bagian selatan kabupaten malang. Pantai konservasi bakau, pantai bersih karena pengunjung harus membawa kembali sampah/sisa makanan. Hrus berjuang jalan kaki dari parkiran utk mencapai pantai ini. Pokoknya beda dgn pantai yg lain. Juga di pantai ini sudah ada tempat penyewaan perahu kano dan pelampung bagi anda yg ingin berenang dipantai, ada kantin dan ada toilet. Recommend bnget pokoknya wes utk berwisata pantai.

  8. Masuk jalan ke sendang biru ambil arah gang masuk tulisan CMC Tiga warna.tersedia ojek dari parkiran mobil..untuk motor bisa masuk smp pos 1 kondisi jalan bebatuan (makadam)…gatra..satu komplek dengan tiga warna dan clungup…jalan kaki dari parkiran motor ke loket 150m…dari loket ke pantai gatra 700m…barang bawaan semua di cek dan ditata…jika buang sampah sembaranga denda 100rb…tiap hari kamis dan libur hari raya CMC Tigawarna,clungup dan gatra ditutup..untuk ke pantai gatra dan clungup tidak pakai pemandu

  9. Pantai yang sangat indah dan bersih banget, garis pantainya panjang. Tiket masuk kesini 10 ribu. Akses jalannya melewati perkampungan terlebih dahulu jalan masih bebatuan sampai loket masuk. Setelah itu jalan kaki sekitar 30 menit, melewati pantai clungup setelah itu baru pantai gatra. Tempatnya enak banget buat camping, fasilitas seperti toilet, musholla, dan warung juga tersedia. Disini kita bisa menyewa cano, berenang-renang. Oh ya dari pantai gatra bisa menuju pantai tiga warna tetapi harus sewa guide buat kesana. Dipantai gatra ini bersih dari sampah karena saat kita menuju disini barang kita yang akan nantinya jadi sampah harus dibawa balik lagi soalnya didata waktu di loketnya

  10. Rekomnded untuk di kunjungi, masih asri dan sangat bersih. Untuk menuju ke pantai harus jalan dulu tracknya lumayan jauh sih tp di jamin klo udah ampe gabakal rugi sama jalannya hehe. Eits jgn lupa ya sampahnya di bawa lagi kl mau pulang, krna mau masuk barang yg akan menghasilkan smpah akan di data dan kalau pulang yg sudah jd sampah atau blum hrs sama dg data. Jd tidak boleh tertinggal ya. Jaga kebersihan😊

  11. Mantul banget bro disini. Kaliah hrus pintar2 cari hari yg pas yaa. Kemaren sya sma rombongan temen2 15 org camp disni. Alhamdulillah pas pantai lagi sepi. Serasa pantai milik sendiri.. . Mnurt info dr penjual disana ada 1 hri dlm smiggu pantai ini akan ditutup utk pembesihan klo ndak slah hari selsa mugkin. Dann… ad hri dlm sminggu yg pasti ramai pengunjung. Klo rame bisa sampe 40 tenda gaess wow. Bayangin gimana sempitnya dsni wkwk.. . Masuknya murah, jalan kaki agak jauh dr parkiran, klo klian explore tmpat ini maka kalian akan mnemukan 2 pantai lagi. 1 pantai hnya bsa d akses ketika air surut. 1 pantai lgi bisa d akses klo naik BUKIT. Malem2 disni wenak betul. . JanganBuang SAMPAH SEMBARANGAN GAES. Tiap bungkusnya akan dihitung kembali oleh petugas, fan suratnya jgn smpe hilang

  12. Pantainya sangat bersih, benar benar di rawat dan tidak ada sampah. Pantai namun suasananya sejuk, saya kesini saat setelah hujan, jadi suasananya berkabut namun bukannya menutup pemandangan, tetapi kabutnya yang bersembunyi diantara pulau kecil justru menambah keindahan pemandangan di pantai gatra. Hanya saja akses untuk ke lokasi ini perlu jalan kaki cukup jauh, jadi bagi yang membawa orang tua atau anak bayi mungkin menurut saya kurang cocok, tetapi tidak ada salahnya juga untuk datang kesini. Lokasinya juga nyaman untuk ngecamp. Bagi yang berada di sekitar malang dan ingin ke tempat daerah pantai, saya rekomendasikan untuk ke pantai ini

  13. Pantai Gatra, tempat melepas penat. Setelah stress penat galau dan lain sebagainya mending anda liburan ke pantai gatra ini. Tempatnya penuh perjuangan untuk sampai disini. Hati-hati kesasar lho ya… . Kalian bisa ngecamp disini tempatnya mantap deh setara sama perjuangan perjalannya dan gk sia-sia. Sampah sampah sampah jgn lupa dibawa di cek lagi untuk sampah didata bawa apa ajh, dan balik dari pantai nanti di cek sampah yg dibawa harus setara jumlah pada masuk.. . Mantai yuk..

  14. Pantai dengan deburan ombak yg menyenangkan.. bisa sewa kano jga.. disini gk d perlukan pemandu.. tapi tetep ada yg siaga bantuin pas ada penyewa kano gk bisa kendalikan kanonya.. klu aq sih cuma seneng main airnya aj.. kuyyyy lah dtg kesini..

  15. Pantai ini sangat bersih dan pemandangan yang ada sangat berbeda dengan pantai selatan pada umumnya. Pengelola sangat memperhatikan kebersihan objek wisata. Disarankan membawa air minum untuk pengunjung. Jarak antara tempat parkir dengan pantai cukup jauh. Disarankan untuk pengelola membuat tiket parkir untuk menghindari adanya oknum yang melakukan pungli.

  16. Keren bgt lah pokoknya🔥 yg mau bermalam disana juga bisa, ada tempat persewaan tendanya, untuk karpet juga ada. Toilet banyak, tempat jual makanan ada, mau sewa papan selancar juga ada, gk nyesel kesana👍👍

  17. Pantainya bagus. Waktu kesana pas lg sepi pengunjung ga terlalu rame. Pantainya juga bersih karena setiap kita masuk di itung dulu bawaan kita yg berpotensi jd sampah trus ntar pas keluar di itung lagi di pos. Klo sampe kurang nanti kena denda (mungkin) hehe. Pkoknya bagus lah buat liburan keluarga ato bisa juga bareng temen2 rame2 gitu soalnya sblm sampe pantai sini tracking dulu skitar 20menit an kyaknyaa. Tp pantai nya baguss poolll kok. Ga bakal nyesel

  18. Pantainya keren, kebersihan 👍.nPaling enak buat ngecamp, serasa pantainya sendiri.

  19. Buka Atau Tutup Kalau Habis lebaran ini Tolong info nya buk nya kapan?

  20. Tempat wisata yang bisa menjadi refrensi saat berkunjung ke malang

Tinggalkan Balasan